Bacaan Setahun : 2 Samuel 13-15
Pembahasan : 2 Samuel 15:1-37
Ayat Hafalan : 2 Samuel 15:5
"Apabila seseorang datang mendekat untuk sujud menyembah kepadanya, maka diulurkannyalah tangannya, dipegangnya orang itu dan diciumnya.”
Dalam kisah Absalom, kita belajar bahwa kesuksesan seseorang tidak hanya bergantung kemampuannya sendiri, tetapi juga pada hubungannya dengan orang lain. Meskipun Absalom tidak mungkin menggantikan Daud ayahnya sebagai raja, tetapi ia berhasil membangun hubungan dari orang-orang di sekitarnya dengan cara berbuat baik dan mencuri hati mereka. Ini menggambarkan penting memiliki hubungan yang baik dalam mencapai tujuan.
Sebagai orang percaya, kita juga diberi panggilan untuk membangun hubungan yang baik dengan semua orang. Tujuan dari hubungan ini bukan untuk kepentingan pribadi atau untuk tujuan yang tidak baik, tetapi untuk memberitakan kabar baik / Injil kepada mereka. Dengan memiliki hubungan yang baik, kita dapat menjadi saluran berkat bagi banyak jiwa dan membawa mereka kepada kebenaran.
Yang harus dilakukan
1. Membangun hubungan yang tulus.
2. Jadilah pembawa kabar baik / Injil untuk memperluas Kerajaan Allah di dunia.
Pokok Doa
Tuhan, mampukan saya untuk bisa membangun hubungan dengan orang lain. Supaya saya bisa memberitakan tentang Yesus kepada mereka sehingga banyak jiwa-jiwa yang bisa dimenangkan. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.
Tuhan Yesus memberkati berlimpah, limpah dan limpah.
Salam bahagia,
Tim Penggembalaan
Gosyen Blessing Church