HAPPY ENDING

February 16, 2025 by
HAPPY ENDING
gosyenblessingchurch

Bacaan Setahun: Ayub 40-42

Pembahasan      : Ayub 42:1-17

Ayat Rhema       : Ayub 42:10

Lalu TUHAN memulihkan keadaan Ayub, setelah ia meminta doa untuk sahabat-sahabatnya, dan TUHAN memberikan kepada Ayub dua kali lipat dari segala kepunyaannya dahulu.


Akhir kisah Ayub, adalah akhir yang membahagiakan. Tuhan memulihkan segala miliknya dua kali lipat dari sebelumnya. Seperti malam yang gelap pasti berakhir dengan terbitnya fajar, penderitaan yang kita alami pun tidak akan selamanya. Ada suka dan duka, ada penderitaan dan kebahagiaan.


Ayub mengalami "Happy Ending" karena ia tetap setia  dalam pertandingan imannya. Ia berdiri teguh dalam iman, meski tidak memahami sepenuhnya alasan penderitaannya. Ini mengajarkan kita bahwa dalam setiap pertandingan iman, kunci kemenangan dan kebahagiaan terletak pada kesetiaan, kerendahan hati, dan kepercayaan kepada Tuhan. Selamat bertanding dalam iman! (Luk 18:8)


Yang harus dilakukan

1. Tetap setia dalam iman.

2. Rendahkan hati dan percayalah.


Pokok Doa

Tuhan, aku mau sampai akhir memenangkan pertandingan kehidupan dengan imanku.  Amin.


Tuhan Yesus memberkati berlimpah-limpah dan limpah.


Salam bahagia,

Tim Penggembalaan

Gosyen Blessing Church

HAPPY ENDING
gosyenblessingchurch February 16, 2025
Tags
Archive