MERESPONI DENGAN KEBENARAN

April 6, 2025 by
MERESPONI DENGAN KEBENARAN
gosyenblessingchurch

Bacaan Setahun: Bilangan 16-17

Pembahasan      : Bilangan 16:1-50

Ayat Rhema       : Bilangan 16:11

"Sebab itu, engkau ini dengan segenap kumpulanmu, kamu bersepakat melawan TUHAN. Karena siapakah Harun, sehingga kamu bersungut-sungut kepadanya?"


Musa menghadapi pemberontakan Korah, Datan, dan Abiram yang menuduhnya bertindak sewenang-wenang, memanfaatkan posisi kepemimpinannya dan berbohong.(Bil. 16: 3,12) Tuduhan ini sangat menyakitkan karena Musa dan Harun telah memberikan hidupnya untuk memimpin bangsa itu dengan kesetiaan dan berdasarkan kehendak Tuhan .


Musa sangat marah, tetapi ia tidak membalas dengan membela diri secara pribadi —sebaliknya, ia menyerahkan pembelaan kepada Tuhan. Dalam kehidupan, kita pun bisa menghadapi tuduhan yang tidak benar atau fitnah yang menyakitkan. Namun, orang benar tidak perlu takut terhadap tuduhan palsu. Kebenaran itu sendiri akan membela. Tuhan adalah Hakim yang adil, dan kita akan menuai pembelaan Tuhan. (Rm 12:19)

"Orang benar tidak perlu takut pada tuduhan tidak benar, karena Kebenaran itu yang akan membela dirinya sendiri."

Yang harus dilakukan

✅ Tetaplah hidup dengan integritas .

✅ Jangan buru-buru membalas ketika dituduh— bawalah masalah kita kepada Tuhan .

✅ Percayalah bahwa Tuhan adalah Hakim yang akan membela orang benar .


Pokok Doa

"Tuhan, ajar aku untuk tetap bersikap benar ketika menghadapi tuduhan yang tidak benar.  Aku berserah kepada-Mu dan percaya bahwa Engkau adalah pembelaku. Amin."


Tuhan Yesus memberkati berlimpah, limpah dan limpah.


Salam bahagia,

Tim Penggembalaan

Gosyen Blessing Church.

MERESPONI DENGAN KEBENARAN
gosyenblessingchurch April 6, 2025
Tags
Archive