Bacaan Setahun : Kejadian 46-47
Pembahasan : Kejadian 47:27-31
Ayat Rhema : Kejadian 47:27
Maka diamlah Israel di tanah Mesir, di tanah Gosyen, dan mereka menjadi penduduk di situ. Mereka beranak cucu dan sangat bertambah banyak.
Kelahiran dan kematian adalah proses kehidupan yang akan dialami semua orang. Kehidupan di dunia ini hanya sementara. Ada perjalanan iman yang kita lewati. Kita belajar bagaimana perjalanan iman Yusuf dan Yakub, proses hidup yang tidak mudah, tetapi melewatinya dengan setia dan melakukan yang benar di mata Tuhan. Di tengah musim kelaparan, mereka mengalami pemeliharaan Tuhan (Ay 27).
Bagaimana dengan perjalanan iman kita? Bangun kualitas hubungan dengan Tuhan, jalani setiap proses dengan ucapan syukur. Taat dan setia pada proses Tuhan, melakukan yang benar di mata Tuhan. Respon yang benar akan melihat kemuliaan Allah, menerima janji Tuhan dan ada dalam perkenanan Tuhan.
Yang harus dilakukan
1. Bangun disiplin rohani dalam doa, pujian dan penyembahan.
2. Menghidupi Firman Tuhan.
Pokok Doa
Bapa, saya berkomitmen hidup taat dan setia sampai akhir. Ada penyertaan Tuhan dalam perjalanan iman saya sampai garis akhir, Amin.
Tuhan Yesus memberkati berlimpah, limpah dan limpah.
Salam bahagia,
Tim Penggembalaan
Gosyen Blessing Church.